Prosedur Pembayaran Tagihan Telkom #
Bagaimana cara transaksi Telkom ?
- Buka aplikasi Patriot Jaya
- Pilih menu Telkom
- Masukan nomor pelanggan
- Bayar
Syarat dan Ketentuan Pembayaran Tagihan Telkom #
Sebelum melakukan pembayaran tagihan telepon lewat aplikasi PATRIOT JAYA, pastikan kamu sudah membaca syarat dan ketentuan berikut ini:
- Pembayaran Telepon di aplikasi PATRIOT JAYA berlaku untuk produk Telkom Phone dari PT Telekomunikasi Indonesia.
- Pembayaran Telepon dapat dilakukan untuk semua daerah di Indonesia.
- Total tagihan sudah termasuk biaya administrasi Rp 3.000 dan denda (jika ada).
- Pembayaran tagihan Telepon dapat dilakukan antara tanggal 4-20 pada setiap bulannya.
- Pelanggan Telkom Indihome juga dapat melakukan pembayaran pada produk Telkom yang ada di aplikasi PATRIOT JAYA.
- Total biaya tagihan layanan telepon yang dikenakan sudah termasuk dengan biaya administrasi beserta biaya materai/denda (jika ada).
- Pastikan kamu telah memiliki akun aplikasi PATRIOT JAYA, karena pembayaran tagihan hanya dapat dilakukan oleh pengguna aplikasi PATRIOT JAYA yang telah terverifikasi.
- Jika belum memiliki aplikasi PATRIOT JAYA, kamu bisa download di Playstore, dan verifikasi dapat dilakukan dengan menghubungi CS PATRIOT JAYA.
- PATRIOT JAYA tidak bertanggung jawab atas kesalahan pembayaran Telepon dikarenakan kesalahan input nomor oleh pengguna.
- Pihak resmi PATRIOT JAYA tidak pernah meminta email dan password akun pengguna. Mohon untuk tidak menginfokan data tersebut ke pihak manapun.
- Untuk informasi lebih lanjut mengenai tagihan, silakan menghubungi Telkom Indonesia di nomor 147.
PATRIOT JAYA selalu berinovasi untuk memberikan kemudahan bagi pengguna dalam bertransaksi. Yuk, bayar tagihan Telkom kamu di PATRIOT JAYA!
Nomor Tagihan Telkom Tidak Ditemukan #
Apabila kamu mengalami kendala tidak dapat menemukan nomor telepon saat pembayaran Telkom, dapat pastikan kembali nomor yang kamu isi telah sesuai. Apabila nomor pelanggan atau jumlah digit sudah sesuai namun tetap menemukan kendala yang sama, silahkan hubungi CS PATRIOT JAYA untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.
Tidak Dapat Melakukan Pembayaran Tagihan Telkom #
Jangan khawatir apabila kamu menemukan kendala tidak dapat melakukan pembayaran Telkom. Ada kemungkinan kamu tidak dapat melakukan pembayaran tagihan Telkom dikarenakan:
- Terjadi kendala teknis
- Kemungkinan pembayaran tagihan Telepon dilakukan selain antara tanggal 04 – 20 pada setiap bulannya.
- Ada kemungkinan juga akun yang digunakan untuk membayarkan tagihan Telkom belum merupakan akun yang terverifikasi.
Untuk itu, kamu dapat lakukan screenshot atas kendala yang kamu alami serta informasikan nomor tujuan transaksi pembayaran tagihan Telkom. Hubungi CS PATRIOT JAYA, Tim CS PATRIOT JAYA akan dengan senang hati membantu kamu.
Transaksi Tagihan Telkom Belum Berhasil #
Apabila kamu menemukan kendala transaksi pembayaran tagihan Telkom belum berhasil, jangan khawatir karena hal ini bisa terjadi karena adanya antrian transaksi yang berhubungan dengan provider di luar PATRIOT JAYA. Kamu dapat menunggu 2×24 jam terlebih dahulu untuk pembayaran diproses.
Apabila lebih dari waktu tersebut transaksi kamu belum juga berhasil, silakan hubungi CS PATRIOT JAYA dengan melampirkan screenshot halaman yang berkendala. Tim CS PATRIOT JAYA akan dengan senang hati membantu. kamu.
Saya Masih Mendapatkan Tagihan Telkom #
Jangan khawatir apabila kamu menemukan kendala pembayaran Telkom sudah berhasil namun tagihan masih saja muncul, kamu dapat hubungi nomor layanan pelanggan Telkom di 147. Apabila kamu mengalami kendala lain, silakan hubungi Tim CS PATRIOT JAYA.